Bagian OperasiKeamananSosial

Cegah Gangguan Kamtibmas, Polres Jepara Gelar Personil Di Jalan

IMG-20160809-WA0043 IMG-20160809-WA0030 IMG-20160809-WA0037 IMG-20160809-WA0038Tribratanewsjepara.com – Kepolisian Resor Jepara menerjunkan personil untuk melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di penggal jalan, Selasa (09-08-2016) pagi. Pengaturan dilaksanakan secara rutin dan kontinyu setiap pagi hari disaat masyarakat memulai aktifitas untuk berangkat ke tempat kerja atau keberangkatan anak sekolah.

Kepala Kepolisian Resor Jepara AKBP M Samsu Arifin SIK MH menjelaskan Polres Jepara menerjunkan personil Lalu Lintas, Sabhara dan Staf untuk melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di penggal-penggal jalan yang rawan terhadap kemacetan dan kecelakaan lalu lintas seperti di sekolah dan kantor atau pabrik serta persimpangan jalan yang tidak ada lampu pengatur lalu lintasnya.

“Untuk itu guna menjaga Keamanan serta keselamatan baik pengendara kendaraan bermotor maupun pejalan kaki yang didominasi anak sekolah ditempatkan personil Polres Jepara. Selain itu kegiatan pengaturan arus lalu lintas ini untuk mendukung program 100 hari kerja Kapolri dengan tagline“Profesional, Modern, Terpercaya” atau sering disebut dengan Promoter,” imbuhnya. (AS)

tbnewsjepara

Related Posts