.Berita (News)KeamananPolsekPolsek Kembang

Bhabinkamtibmas Bersama Bhabinsa Amankan Obyek Wisata Air Terjun Songgo Langit.

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Dengan datangnya libur panjang dalam rangka perayaan Natal Tahun 2017 dan Tahun Baru 2018, banyak masyarakat atau wisatawan yang berkunjung ke obyek wisata untuk mengisi hari liburnya.  Salah satunya obyek wisata yang ada di wilayah Kec. Kembang Kab. Jepara yaitu air terjun songgo langit.

Dalam adanya hal tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Kembang Brigadir Aries Kristanto serta Bhabinsa Sertu Hady melaksanakan pemantauan serta pengamanan di obyek wisata tersebut, Senin (25/12/2017).

Di obyek wisata air terjun songgo langit tersebut oleh petugas juga memberikan arahan ataupun himbauan kepada pengunjung yang datang saat itu yaitu sekitar 75 orang, supaya mentaati dan memperhatikan petunjuk atau batas mandi yang sudah ditentukan di tempat tersebut, mengingat arus air di obyek wisata air terjun songgo langit tersebut cukup deras.

Selain melakukan pemantauan, petugas juga melaksanakan pengecekan terhadap pengunjung yaitu dengan mengecek barang bawaan ataupun barang lainnya yang ada di dalam dasbor/dalam bagasi jok sepeda motor.  Hal tersebut dilakukan guna mencegah dan mengantisipasi para pemuda yang diduga membawa minuman keras atau benda terlarang lainnya di dalam bagasi jok sepeda motor yang dikendarainya.

 

(Humas Polres Jepara )

tbnewsjepara

Related Posts