.Berita (News)Polsek Welahan

Pengecekan Sungai Dan Tanggap Bencana di Musim Hujan

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara -Welahan, Senin 05 februari 2018 hujan deras beberapa hari ini menyebabkan meningkatnya volume air di beberapa daerah aliran sungai di wilayah kecamatan Welahan, ditambah pada hari ini hujan yang terus turun mengakibatkan beberapa jalan umum terdapat genangan air sedikit diatas mata kaki.
Meskipun begitu, dapat menimbulkan beberapa gangguan dan bahaya bagi masyarakat, terutama pada saat berkendara, dimana jalan berlubang yang tertutup air dapat menyebabkan kecelakaan.
Oleh karena itu masyarakat dihimbau berhati-hati dalam berkendara agar tidak terjadi kecelakaan, selanjutnya Kapolsek Welahan beserta anggota lainya melaksanakan pengecekan Kalianyar kecamatan Welahan namun situasi terpantau masih aman.
Pihak Kepolisian akan terus memantau situasi kondisi dan bekerja sama dengan pihak kecamatan dan pemerintah desa untuk tetap waspada dan tanggap bencana.
(Humas Polres Jepara)
tbnewsjepara

Related Posts