.Berita (News)

Maksimalkan Kinerja, Polres Jepara Gelar Anev Usai Apel Pagi

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Usai memimpin apel pagi yang bertempat di lapangan Mapolres Jepara, Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman, S.I.K., M.H., memimpin giat analisa dan evaluasi pelaksanaan tugas anggota Polres Jepara selama 1 minggu kebelakang, pagi ini (24/12/2018).
Kegiatan tersebut diikuti seluruh Pejabat Utama Polres Jepara diantaranya Waka Polres, Kabag, Kasat, Kasi serta para Kapolsek Jajaran Polres Jepara.
“Dari anev ini, kita bisa mengetahui bagaimana cara serta pola kegiatan personil Polri dalam memberikan pelayanan masyarakat, terutama dalam rangka Ops Lilin Candi 2018 yang sudah berlangsung”, ucap Kapolres
Semoga dengan dilaksanakan anev ini para perwira dapat bertukar pikiran dengan harapan seluruh kendala/permasalahan akan segera terpecahkan dan terselesaikan, imbuhnya.
(hms)
tbnewsjepara

Related Posts