Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Polwan Polsek Mayong Polres Jepara Polda Jateng lakukan Sambang ke Pasar Mayong,
Ipda Fitri Sulami lakukan Sambang ke Pasar Mayong untuk antisipasi tindak kejahatan, Sabtu (19/01).
Saat di dalam Pasar Ipda Fitri memberikan himbauan Kamtibmas supaya hati-hati terhadap copet dan barang bawaanya terhadap para pedagang dan para pengunjung.
Kapolsek Mayong AKP Hendrik Irawan S.H., M.M., mengharapkan dengan adanya kegiatan sambang dan binluh di Pasar Mayong, maka masyarakat akan merasa aman dan nyaman dalam beraktifitas serta lebih dekat dengan Polisi sehingga komunikasi lintas personal dapat terjalin harmonis dalam kaitan pemeliharaan kamtibmas yang kondusif.
(hms)