.Berita (News)KeamananPolsekPolsek DonorojoSosial

Bangun Kemitraan oleh Polsek Donorojo Polres Jepara

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Kegiatan kunjungan, sambang dan bertemu atau berdialog antara Polisi dan Masyarakat bisa menjalin komunikasi atau berbagi informasi, bisa bermitra kerja dengan maksud dan tujuan yang sama yaitu menginginkan terciptanya situasi wilayah yang aman, tertib dan damai.

Pada Jumat (01/02), Kapolsek Donorojo Polres Jepara Polda Jateng Iptu Sudi Tjipto bersama dengan PS. Kanit Binmas Polsek Donorojo Polres Jepara Bripka Mayon Yusuf S, S.H. melaksanakan kegiatan kunjungan ke tokoh masyarakat Ds. Blingoh Kec. Donorojo Kab. Jepara yaitu Bp. Sugiyanto

Pada kesempatan tersebut menyampaikan pesan kamtibmas untuk bersama – sama dengan Kepolisian ikut serta menciptakan kondusifitas wilayah menjelang pelaksanaan Pileg dan Pilpres Tahun 2019 dimana saat ini telah masuk dalam tahapan kampanye.

Menurut Kapolsek Donorojo Polres Jepara Polda Jateng Iptu Sudi Tjipto, kegiatan kunjungan yang dilaksanakan oleh Personel Polsek Donorojo adalah bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan kemitraan antara Kepolisian dengan dan warga. Selain itu juga untuk menyerap informasi Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) yang berkembang di desa serta mengajak warga untuk terlaksananya Pemilu Tahun 2019 yang damai, aman dan sejuk.

(Humas Polres Jepara)

tbnewsjepara

Related Posts