Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Dengan telah selesainya penyelenggaraan Pemilu Tahun 2019 di Wilayah Kab. Jepara, mengingat bahwa telah bergesernya hasil rekapitulasi ditingkat KPUD Jepara ke KPU Provinsi Jawa Tengah.
Salah satu tokoh pemuda di Kec. Kalinyamatan Kab. Jepara Bp. Nazariuddin Mannaf mengatakan bahwa pelaksanaan Pemilu Tahun 2019 di wilayah Kab. Jepara berlangsung dengan aman dan kondusif.
Sebagai warga yang menyaksikan rangkaian kegiatan pada Pemilu Tahun 2019 di Wilayah Kec. Kalinyamatan Kab. Jepara, bahwa pelaksanaan Pemilu berlangsung dengan sangat ketat dan transparan.
“Alhamdulillah, hasil rekapitulasi ditingkat KPUD Jepara telah selesai. Dengan hal tersebut, kami selaku perwakilan dari masyarakat Kec. Kalinyamatan berterimakasih kepada PPK Kalinyamatan yang teelah berkerja keras dalam menyelenggarakan setiap tahapan Pemilu Tahun 2019 dengan sangat transparan dan kondusif.
(Humas Polres Jepara)