.Berita (News)KeamananPolsekPolsek MayongSosial

Cara Polsek Mayong Polres Jepara dan Bhayangkari Dekat Dengan Masyarakat di Bulan Ramadhan.

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Memeriahkan datangnya Bulan Ramadhan, bulan yang penuh dengan berkah tidak hanya dilakukan dengan menggelar pesta, melainkan dengan kegiatan yang bermanfaat bagi orang lain, ibadah dan berbagi kebahagian dengan sesama.

Seperti yang dilakukan oleh Kapolsek Mayong beserta Anggota dan Bhayangkari yang melaksanakan bagi – bagi takjil kepada masyarakat yang masih melaksanakan aktivitas/dalam perjalan saat tiba waktunya berbuka puasa.

Kegiatan yang dilakukan ini adalah salah satu bentuk Keluarga Kepolisian untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta berbagi kebahagiaan dengan sesama hamba Allah SWT.

“Melihat respon dari masyarakat yang begitu antusias saat kami berbagi takjil, semoga Keluarga Kepolisian dapat selalu berada dihati masyarakat dengan selalu bersama – sama menjaga situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) agar selalu dan tetap kondusif” ungkap Kapolsek Mayong AKP Aliet Alphard, S.Sos.

(Humas Polres Jepara)

tbnewsjepara

Related Posts