.Berita (News)

Suasana Ziarah dan Tabur Bunga Polres Jepara di TMP Giri Dharma

Tribratanewsjateng.polri.go.id, Jepara – Masih dalam rangkaian Peringatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-73, Polres Jepara Polda Jateng kembali melaksanakan kegiatan ziarah dilanjutkan dengan tabur bunga bertempat di Taman Makam Pahlawan Giri Dharma Jepara, Jumat (28/06/2019).

Kegiatan yang berlangsung khidmat tersebut dipimpin oleh Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman, S.I.K., M.H., bersama jajaran Polres Jepara.

Diawali dengan upacara kemudian penghormatan dan mengheningkan cipta kepada arwah para pahlawan, yang selanjutnya dilanjutkan dengan kegiatan tabur bunga yang dilakukan oleh Inspektur Upacara dan pejabat utama Polres Jepara beserta Bhayangkari cabang Jepara.

“Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan kita terhadap jasa para pahlawan yang telah mendahului,”ujar Kapolres.

Kapolres menambahkan bahwa kegiatan ziarah ke makam pahlawan ini merupakan rangkaian dari peringatan HUT Bhayangkara dari beberapa kegiatan yang sudah dilaksanakan diantaranya adalah donor darah, sunatan massal dan kegiatan lainnya.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts