Tribratanewsjateng.polri.go.id, Jepara – Dalam rangka mencari bibit muda generasi penerus Bangsa yang baik untuk dididik menjadi anggota Polri yang Profesional Polsek Batealit Polres Jepara Polda Jateng melakukan sosialisasi secara langsung kepada masyarakat melalui siswa-siswi sekolah-sekolah menengah yang berada di wilayah tentang penerimaan anggota Polri.
Jumat (6/12/2019), Bhabinkamtibmas Polsek Batealit Polres Jepara Aiptu Suwarno yang melakukan sosialisasi secara langsung penerimaan anggota Polri kepada siswa di SMK N Batealit.
Dalam kesempatan tersebut Aiptu Suwarno memberikan gambaran secara umum tentang apa dan bagaimana tugas seorang anggota Polri, dan kebanggaan yang bisa diperoleh dari tugas anggota Polri sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat.
Dan juga menjelaskan tentang syarat – syarat umum untuk bisa menjadi anggota Polri sehingga diharapkan banyak dari siswa yang berminat untuk menjadi anggota Polri yang profesional dalam penerimaan anggota Polri yang bersih dan transparan.
Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman, SIK., MH melalui Kapolsek Batealit AKP I Nyoman Garma menyatakan dukungannya atas inisiatif sosialisasi penerimaan anggota Polri yang dilakukan anggota Polsek Batealit, diharapkan dapat dihasilkan calon anggota Polri yang benar-benar baik dan potensial.
(hms)