Tribratanewsjateng.polri.go.id, Jepara – Pagi tadi (16/01/2020) telah berlangsung acara penyambutan Kapolres Jepara yang baru AKBP Nugroho Tri Nuryanto, S.H.,S.I.K.,M.H. dari yang sebelumnya yaitu AKBP Arif Budiman, S.I.K.,M.H.
Dengan telah diserahkannya jabatan Kapolres Jepara tersebut, juga secara otomatis jabatan Ketua Bhayangkari Cab. Jepara berganti dari Ny. Tia Arif Budiman kepada Ny. Lisa Nugroho Tri Nuryanto.
Pada kegiatan Rapat Paripurna Pengurus Bhayangkari Cab. Jepara Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cab. Jepara, Ny. Tia Arif Budiman mohon diri serta meminta maaf kepada yang hadir dalam kegiatan tersebut.
“Dengan telah berakhirnya jabatan kami sebagai Ketua Bhayangkari Cab. Jepara, kami mohon undur diri serta meminta maaf apabila keluarga kami pernah berbuat salah. Terus jaga serta pertahankan kekompakan dari Bhayangkari Cab. Jepara” tutur Ny. Tia Arif Budiman.
Dengan isak tangis, Ny. Tia Arif Budiman menuturkan bahwa walaupun hanya sekitar 13 bulan kita bersama, kedekatan serta kekeluargaan terasa di Bhayangkari Cab. Jepara. Kami yakin dengan kekompakan yang ada ini, Bhayangkari Cab. Jepara kedepan akan semakin maju.
(Humas Polres Jepara)