.Berita (News)

Cegah Penularan Covid-19, Polsek Pakis Aji Sambangi Pos Ronda Himbau Warg Menerapkan Protokol Kesehatan

 Jepara – Jogo Wargo Jogo Negoro Ayo Jeporo, dalam upaya menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif, Aiptu Djoko Sulistiyono bersama rekannya anggota Polsek Pakis Aji Polres Jepara melaksanakan dialogis di pemukiman penduduk, Jumat malam (14/08/2020).

Pada kesempatan tersebut Aiptu Djoko Sulistiyono memberikan beberapa himbauan yakni tentang adaptasi kebiasaan baru dengan selalu menerapkan protokol kesehatan terhadap warga binaannya agar waspada terhadap covid-19.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa hadirnya pihak Polri di tengah-tengah masyarakat ia juga menghimbau agar warga menerapkan protokol kesehatan guna terhindar dari penularan covid-19 dan saat ini sedang koordinasi dengan warga agar sama-sama mengajak yang lain untuk kepentingan bersama.

Penerapan protokol kesehatan itu seperti jaga jarak, selalu pakai masker saat keluar rumah dan juga mencuci tangan dengan sabun maupun hand sanitizer.

“Kami akan terus meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat melalui peningkatan kegiatan sambang dialogis dalam rangka Harkamtibmas guna terwujudnya situasi kamtibmas agar tetap kondusif,” pungkasnya.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts