.Berita (News)

Bhabinkamtibmas Polsek Pecangaan Bagikan Masker Kepada Warga Masyarakat Desa Binaan

 

Polres Jepara – Tribratanews.jateng.polri.go.id |   Bhabinkamtibmas Polsek Pecangaan Bripka Murofik  bersama Babinsa melaksanakan pembagian masker kepada warga masyarakat Desa Binaan, bertempat di Desa Lebuawu Kecamatan Pecangaan Kabupaten Jepara, Senin (23/08/2021).

Bhabinkamtibmas Polsek Pecangaan Bripka Murofik membagikan masker secara gratis kepada warga masyarakat sekaligus memberikan pesan-pesan Kamtibmas serta himbauan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Bripka Murofik mengatakan, pembagian masker ini sasarannya warga masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker, dengan tujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Hukum Polsek Pecangaan khususnya.

“Sambil membagikan masker kami menghimbau agar mematuhi 5M yaitu, Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, dan Mengurangi mobilitas,” tutup Bripka Murofik selaku Bhabinkamtimas Polsek Pecangaan.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts