.Berita (News)

Polres Jepara Terima Penghargaan Kepatuhan Pelaporan SPT Tahunan

Polres Jepara – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kabupaten Jepara memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Kapolres Jepara sebagai bentuk capaian prestasi Polres Jepara yang telah melaporkan SPT tahunan dan di tahun 2021 ini sampai 100 persen.

Penghargaan diberikan langsung oleh Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kabupaten Jepara Achmad Hartono beserta tim kepada Kapolres Jepara AKBP Warsono, SH., SIK., MH., bertempat di ruang kerja Kapolres Jepara, Rabu (16/03/2022) siang.

Kapolres Jepara AKBP Warsono, SH., SIK., MH., juga ikut memberikan himbauan dan mengajak kepada seluruh masyarakat Jepara pada umumnya untuk taat membayar pajak.

“Melalui E-Filing lapor SPT tahunan bisa dimana saja dan kapan saja, pajak yang kita bayarkan juga digunakan untuk akselerasi vaksinasi merdeka yang saat ini masih kita laksanakan.” ungkapnya

Lebih lanjut, Kapolres Jepara menambahkan bahwa karena dengan membayar pajak dan melaporkan SPT Tahunan tentunya akan turut menjaga keamanan negara kita, dengan taat pajak, kita sudah berkontribusi untuk Membangun Negeri, Pajak Kuat Indonesia Maju.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts