.Berita (News)

Anggota Posyan SCJ Polres Jepara Laksanakan Patroli Di Seputaran Jepara Kota

Polres Jepara – Anggota Pos Pelayanan SCJ Polres Jepara melaksanakan giat kontrol patroli serta memberikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat di seputaran Jepara Kota. Selasa (25/04/2023) malam tadi.

Hal ini dilakukan guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum polsek Jepara Kota.

Dalam kegiatan patroli tersebut, anggota Pos Pos Pelayanan SCJ berkeliling dan memantau situasi, serta memberikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat agar lebih waspada.

Kapolsek Jepara Kota AKP Edy Purwanto Selaku Kaposyan SCJ menambahkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan mampu meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat terutama diwilayah hukum Polsek Jepara Kota. Ujarnya.

(hms)

 

tbnewsjepara

Related Posts