Polres Jepara – Polda Jateng – Bhabinkamtibmas Polsek Tahunan Polres Jepara, aktif terlibat dalam kegiatan sambang Pos Kamling di wilayah hukum Polsek Tahunan. Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aipda Afif Setiyono menyampaikan pesan penting terkait pemilu damai, antisipasi tindak kejahatan curanmor.
Pos Kamling di Desa Senenan, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara, salah satu titik fokus kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Aipda Afif Setiyono, Minggu (10/12/2023) malam tadi.
Dalam pertemuan dengan petugas pos kamling dan masyarakat setempat, Aipda Afif menyampaikan, pentingnya peran aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan.
Sementara itu, Kapolsek Tahunan AKP Edy Purwanto mengatakan, bahwa dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Polsek Tahunan menekankan pentingnya pemilu yang damai dan kondusif.
Kapolsek mengajak masyarakat untuk bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman dan tertib selama masa kampanye pemilu. “Mari kita jaga keamanan dan ketertiban bersama-sama, sehingga proses pemilu dapat berjalan dengan lancar dan damai,” ujar AKP Edy.
Selain itu, Kapolsek juga mengingatkan masyarakat terkait tindak kejahatan curanmor (curas, curat, dan curanmor) yang dapat mengancam keamanan warga. Polsek Tahunan terus mengintensifkan upaya pencegahan dan penindakan terhadap tindak kejahatan tersebut.
“Apabila terjadi gangguan kamtibmas di lapangan, kami berharap agar segera melapor ke kepolisian setempat,” jelasnya.
Apalagi saat ini, Polres Jepara telah meluncurkan hotline call center 110 atau saluran siaga melalui nomor WhatsApp dengan julukan Siraju atau Polisi Jepara Juara.
Layanan itu untuk melayani permintaan informasi kepolisian atau aduan permasalahan melalui pesan Chatbot Siraju pada aplikasi WhatsApp di nomor 08112894040 yang aktif 24 jam.
(hms)