.Berita (News)

Patroli Dialogis, Polsek Mlonggo Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Warga

Jepara – Polres Jepara | Demi mewujudkan kedekatan Polri dengan warga ,Anggota Polsek Mlonggo dipimpin Aiptu Budi melaksanakan patroli dialogis dan bertatap muka dengan warga masyarakat, Jum’at, (23/02/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Anggota polsek Mlonggo menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan juga memberikan himbauan agar turut serta membantu tugas Kepolisian dengan turut serta menjaga keamanan di lingkungannya dari segala bentuk tindak Kriminalitas agar wilayah menjadi aman dan kondusif.

“Kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat melakukan patroli dialogis dan tatap muka bertujuan untuk sarana menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat serta mengajak warga masyarakat untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar demi mencegah segala macam bentuk gangguan kamtibmas.” Ucap Aiptu Budi

Untuk kali ini yang menjadi sasaran desa Sinanggul Kecamatan Mlonggo, ”kami juga Melaksanakan patroli di kantor kecamatan, PPK kecamatan dan Bawaslu serta melaksanakan cek gudang kotak suara rekapitulasi perhitungan antipasi kerawanan agar kotak suara tetap aman baik dari faktor cuaca maupun orang yang tidak bertanggung jawab” tambah AIPTU Budi

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Mlonggo AKP Suyitno mengatakan, bahwa kehadiran polisi secara langsung di tengah masyarakat merupakan bukti bahwa Polri siap dalam menjamin rasa aman serta terwujudnya situasi kamtibmas yang Aman dan kondusif.

“Kami berharap dengan adanya konsistensi pelaksanaan giat patroli dialogis oleh anggota Polsek Mlonggo seperti ini, diharapkan bisa memberi dampak positif serta rasa aman bagi warga. Di sisi lain, kondisi dan situasi lingkungan bisa terpantau secara langsung,” pungkasnya.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts