Jepara – Polres Jepara | Memasuki era kebutuhan akan keamanan yang semakin meningkat, Bhabinkamtibmas Polsek Kembang Polres Jepara Bedagai turut serta dalam upaya menginformasikan kepada masyarakat, khususnya generasi muda, tentang Pembukaan Penerimaan Anggota Polri (RIM Polri).
Bhabinkamtibmas Bripka Aris Kristanto melakukan sosialisasi di MA Matholiul Fallah Sumanding, Desa Cepogo, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara, Senin (1/4/2024).
Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk memberikan pemahaman kepada para siswa-siswi kelas XII mengenai proses pendaftaran serta persyaratan yang diperlukan untuk bergabung dengan Polri.
Kapolsek Kembang AKP Slamet Raharjo menjelaskan, bahwa dalam sosialisasi tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan penekanan kepada siswa-siswi agar memanfaatkan sumber informasi yang telah disediakan secara online melalui website resmi penerimaan Polri, www.penerimaanpolri.go.id.
“Pendaftaran menjadi anggota Polri dapat diakses secara mudah melalui link tersebut, sehingga diharapkan para calon anggota dapat mempersiapkan diri dengan baik,” ujarnya.
Selain itu, dalam interaksi dengan pihak guru dan siswa-siswi, Bhabinkamtibmas juga memberikan pemahaman tentang pentingnya persiapan dalam aspek kesehatan, pengetahuan, dan olahraga bagi mereka yang berminat untuk mengikuti seleksi Taruna-Taruni Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri Tahun 2024.
Kapolsek Kembang menambahkan, “Kami berharap melalui sosialisasi ini, para siswa-siswi yang memiliki minat untuk bergabung dengan Polri dapat mempersiapkan diri dengan baik dan memahami tanggung jawab serta tugas yang akan diemban sebagai anggota Polri,” jelasnya.
Pihak guru dan pelajar pun menyambut baik kegiatan sosialisasi ini, mengucapkan terima kasih atas informasi yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas.
Mereka berharap agar ke depannya, kolaborasi antara Polri dan institusi pendidikan dapat terus berlangsung untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada generasi muda mengenai profesi kepolisian.
(hms)