.Berita (News)

Pimpin Apel Pagi, Kapolres Jepara Ajak Anggota Terus Tingkatkan Kinerja

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Ajun Komisaris Besar Polisi Yudianto Adhi Nugroho, S.I.K., pagi ini (09/07/2018) memimpin apel pagi dalam mengawali pelaksanaan tugas untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

Rutinitas apel pagi dalam organisasi Kepolisian merupakan kewajiban bagi setiap anggota Polri, selain untuk mendengar arahan pimpinan, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi setiap anggota Polri.

Kapolres Jepara dalam arahannya memberikan beberapa perhatian kepada personil Polres Jepara terkait WBK (Wilayah Bebas Korupsi) dan WBBM (Wilayah Bebas, Bersih Dan Melayani) untuk personil   Polri harus lebih meningkatkan Profesionalisme dalam menjalankan tugas.

Tingkatkan kedisiplinan dan kinerja sesuai tugas pokoknya masing-masing serta pelayanan kepada masyarakat yang profesional, modern dan terpercaya, tegasnya.

(Humas Polres Jepara)

tbnewsjepara

Related Posts