Bagian OperasiPolsek KedungSosial

Sosialisasi Gerakan Pungut Sampah Di Desa Surodadi Kecamatan kedung

IMG-20160603-WA0045Tribratanewsjepara.com – Jum’at (03/06) pagi, Kanit Sabhara Polsek kedung IPTU Suparma, SH bersama dengan instansi samping melaksanakan sosialisasi gerakan pungut sampah (GPS) bersama pelajar dan masayarakat desa Surodadi kecamatan Kedung kabupaten Jepara.

Kegiatan ini diikuti lebih kurang 200 orang peserta dari berbagai kalangan. Pungut sampah tersebut dimulai dari perkantoran dan fasilitas umum serta lokasi lainnya. Menyapu kotoran-kotoran dan sampah yang berserakan di pinggir jalan serta membersihkan got-got atau selokan yang dipenuhi oleh sampah terutama sampah non organik yang susah terurai oleh tanah seperti plastik sisa makanan dan minuman atau limbah rumah tangga lainnya.

Hal yang menarik dari kegiatan tersebut adalah antusiasme masyarakat yang sangat luar biasa. Masyarakat yang terlibat meliputi anak-anak hingga orang dewasa, mereka sangat senang dan sukarela bahu membahu memungut dan membersihkan sampah agar lingkungan mereka menjadi bersih, nyaman dan enak dipandang.

Dengan adanya kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk mengajak dan menumbuhkan serta meningkatkan jiwa gotong royong dalam menjaga dan merawat lingkungan di sekitar tempat tinggal mereka. Kami juga menghimbau kepada warga masyarakat sekitar untuk berperilaku hidup bersih dan sehat dengan cara membuang sampah pada tempat yang telah disediakan, tutur Kapolsek Kedung melalui Kanit Sabhara IPTU Suparma, SH.

 

IMG-20160603-WA0046 IMG-20160603-WA0044 IMG-20160603-WA0047

tbnewsjepara

Related Posts