Bagian OperasiKeamananSatintelkam

Polres Jepara Lakukan Pengamanan Rangkaian Gekaes SMA Negeri 1 Jepara

DSC05884 DSC05867 DSC05878 DSC05880 DSC05883Tribratanewsjepara.com – Sejumlah personil dari Kepolisian Resor Jepara melaksanakan pengamanan gebyar kreasi apresiasi seni siswa (Gekaes) SMA Negeri 1 Jepara, Senin (09-05-2016). Pengamanan puncak rangkaian hari ulang tahun Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Jepara yang ke-53 dengan pertunjukan musik band Geisha dari Jakarta.

Kabag Ops Polres Jepara Kompol Slamet Riyadi SS MH melalui Kaur Bin Ops Sat Intelkam Iptu Adhi Purnomo mengatakan tepat pukul 10.00 Wib sebanyak 29 anggota Polres Jepara yang mendapatkan tugas pengamanan Gekaes SMA Negeri 1 melaksanakan apel kesiapan di halaman parkir sekolah tersebut. Selesai menerima arahan dan perhatian pimpinan apel selanjutnya anggota menempati posisi masing-masing sesuai dengan ploting yang ada di surat perintah.

Anggota yang terploting di pintu masuk membantu panitia untuk melakukan pemeriksaan terhadap tamu undangan (alumni) yang akan masuk kedalam lokasi atau arena pertunjukan musik band Geisha. Satu per satu tamu undangan diperiksa dengan ketat, hal ini untuk meminimalisir atau mengantisipasi gangguan Kamtibmas selama kegiatan berlangsung, tutur Iptu Adhi. (AS)

 

tbnewsjepara

Related Posts