.Berita (News)Bagian OperasiKeamananPolitikPolsek TahunanSatintelkam

Anggota Polres Jepara Polda Jateng Lakukan Pengamanan Wisuda Unisnu di Gedung Wanita RA Kartini

img-20161027-wa0111 img-20161027-wa0115 img-20161027-wa0113Tribratanewsjepara.com –  Kepolisian Resor Jepara, Polda Jateng, melaksanakan pengamanan sidang senat terbuka Wisuda Sarjana dan Magister Unisnu Jepara tahun akademik 2016/2017 di Gedung Wanita RA Kartini Jepara, Kamis (27-10-2016).

Kegiatan tersebut dihadir Bupati Jepara, Dinas Instansi terkait, Ketua PCNU Jepara, Kopertis VI dan X Jateng Wisudawan beserta Orangtua/Wali.

Wisuda sarjana diawali dengan sambutan ketua panitia pelaksana dan sambutan dari Bupati Jepara.

Dalam sambutannya Bupati Jepara menyampaikan beberapa hal diantaranya adalah atas nama Forkopinda Jepara dan Pemerintah Jepara mengucapkan selamat kepada Wisudawan dan Wisudawati atas Kelulusannya, Kepada Rektor maupun Wakil Rektor selamat telah mendidik Wisudawan maupun Wisudawati yang hari ini akan di sumpah. Untuk Wisudawan Unisnu semoga setelah di sumpah dapat menjadi lebih pribadi yang lebih bagus dan berdaya guna. Selain itu, diharapkan kepada para Wisudawan supaya ilmu yang telah didapatkan selama pembelajaran di Unisnu Jepara agar dapat diaplikasikan di Masyarakat dan jangan sampai memiliki sifat kikir Ilmu yang dimiliki, karena sifat kikir sangat dibenci oleh Allah.

Usai sambutan dilanjutkan dengan Prosesi Wisudawan dengan Jumlah Wisudawan S1 dan S2 sebanyak 319 Mahasiswa dengan rincian sbb :

a.  Fakultas Syari’ah dan Hukum sebanyak 22 wisudawan.
b.  Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan sebanyak 167 Wisudawan.
c.  Fakultas Da’wah dan Komunikasi sebanyak 10 Wisudawan.
d.  Fakultas Ekonomi dan Bisnis sebanyak 103 Wisudawan.
e.  Fakultas Sains dan Teknologi sebanyak 3 wisudawan.
f.   Program Pasca Sarjana sebanyak 14 Wisudawan.
Dalam amanatnya Rektor Unisnu Jepara Dr. Sa’dullah Assaidi SAg memberika n ucapan selamat kepada Wisudawan semoga ilmu yang telah didapatkan dapat di amalkan. Unisnu Jepara terus mempersiapkan wisudawan yang berakhlakul karimah, dan selalu mempererat hubungan dengan Ponpes dan Universitas yang ada di Indonesia guna memajukan Unisnu. (as)
tbnewsjepara

Related Posts