.Berita (News)Bagian OperasiPolsek Kembang

Polsanak, Paud Averous Belajar dan Bermain Bersama Polisi

Tribratanewsjepara.com – Rabu (10-5-2017) pagi, Polsek Kembang Polres Jepara kedatangan tamu tamu kecil dari Paud Averous Bangsri. Anak-anak ini berkunjung ke Polsek untuk mengikuti kegiatan Polisi Sahabat Anak agar lebih dekat dan mendapatkan pengetahuan seputar Kepolisian.

Dalam Polsanak ini siswa-siswi Paud Averous diberikan pengetahuan tentang pengenalan rambu lalu lintas dan juga keselamatan berlalu lintas seperti arti nyala lampu lalu lintas dan juga pentingnya menggunakan helm saat mengendarai kendaraan bermotor. Agar anak-anak tidak bosan, kegiatan yang dipandu oleh Kapolsek Kembang dan anggota Polsek ini disela-sela Binluh juga mengajarkan anak-anak untuk menyanyi.

Kapolres Jepara AKBP Yudianto Adhi Nugroho SIK melalui Kapolsek Kembanv AKP Budi Wiyono SH mengatakan, diadakannya kegiatan Polsanak ini dalam rangka pengenalan profesi Kepolisian dan mengenalkan tugas-tugas Polisi kepada anak-anak.

“Harapannya anak-anak sejak dini sudah mendapat pengetahuan seputar Kepolisian dan harapannya dewasa nanti sadar dan patuh hukum serta tertib berlalu lintas”, pungkasnya. (as)

tbnewsjepara

Related Posts