Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Terciptanya kampung aman tidak lepas dari peran serta masyarakat dalam menjaga lingkungannya, kegiatan tersebut ditunjukkan dalam bentuk kegiatan jaga kamling (Keamanan Keliling).
Kegiatan jaga kamling tersebut dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Bripka Bhayu Sugiyono, S.H. dan Brigadir Ali Ridho serta mengajak masyarakat untuk bersama – sama melakukan cek lingkungan dan menjaga keamanan sekitar wilayahnya, Kamis (05/04/18).
Pada kesempatan tersebut tak lupa Bhabinkamtibmas memberikan himbauan dan pesan kamtibmas kepada petugas jaga kamling agar sering melakukan patroli ronda dan selalu waspada terhadap gerak gerik seseorang yang tidak dikenal serta adanya orang baru yang kos atau kontrak di lingkungan tersebut.
“Apabila terdapat seseorang yang mencurigakan serta adanya orang baru yang berniat kos atau kontrak rumah agar segera melaporkan ke Bhabinkamtibmas ataupun Polsek, hal ini untuk menjaga keamanan lingkungan bersama – sama” Pesan Bhabinkamtibmas.
Kapolsek Jepara Kota AKP Sriyono menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kegiatan Polri untuk mendekatkan diri pada masyarakat, selain mengajak untuk bersama – sama peduli dengan lingkungan sekitar juga agar masyarakat merasakan bahwa Polisi selalu ada di tengah – tengah warga yang akan berimbas pada situasi yang aman dan nyaman khususnya di malam hari.
(Humas Polres Jepara)