.Berita (News)KeamananPolsekPolsek KelingSosial

Bhabinkamtibmas Polsek Keling Beri Penyuluhan Kamtibmas Umat Budha serta Sosialisasikan Polres Jepara Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK).

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Sebagai ujung tombak Kepolisian di kewilayahan, Bhabinkamtibmas dituntut untuk merangkul semua kalangan masyarakat dalam rangka ikut berpartisipasi dalam menjaga keamanan khususnya di wilayah Kab. Jepara.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Damarwulan Polsek Keling Brigadir Heru Lesmono yang kali ini memberikan bimbingan dan penyuluhan terhadap umat yang beragama Budha di Vihara Bodhi Soma Manggala Dukuh Medono Desa Damarwulan Kecamatan Keling Kabupaten Jepara, Rabu (11/04/18). Dalam kesempatan kali ini, Brigadir Heru memberikan penyuluhan kepada warga untuk bersama – sama menjaga keamanan lingkungan sekitar.

Selain itu juga Brigadir Heru mensosialisasikan bahwa saat ini Polres Jepara menuju ke Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) sehingga diharapkan masyarakat ikut mendukung tujuan tersebut.

Bersama, kita cegah dan tolak faham radikalisme serta maraknya berita hoax, mengingat faham radikalisme dan berita hoax sangat membahayakan persatuan yang telah terpupuk di Indonesia.
Mensikapi hal tersebut, agar masyarakat selalu menyaring berita yang beredar baik dari media sosial maupun dari cerita orang. Walaupun berita yang tidak benar tersebut tidak terlalu terlihat namun efeknya sangat berbahaya dan mengancam persatuan bangsa serta memutus toleransi beragama yang sudah terjalin erat” tambah Bhabinkamtibmas Desa Damarwulan.

(Humas Polres Jepara)

tbnewsjepara

Related Posts