.Berita (News)

Kapolres Jepara Hadiri Pembukaan TMMD di Desa Damarwulan

Polres Jepara – Polda Jateng – Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan menghadiri kegiatan upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Tahun 2023 di Dukuh Bajangan, Desa Damarwulan, Kecamatan Keling, kabupaten Jepara, Rabu (12/7/2023).

Kegiatan tersbeut juga dihadiri oleh Penjabat Bupati Jepara yang diwakili Sekda Jepara Edy Sujatmiko, Komandan Kodim 0719/Jepara Mukhammad Husnur Rofiq, Forkopimda Jepara, sejumlah kepala perangkat daerah, dan warga setempat.

Sekda Jepara yang dalam kesempatan tersebut mengatakan, TMMD merupakan wujud sinergi TNI, pemerintah daerah, unsur terkait, dan masyarakat.

TMMD dia sebut sebagai cara merawat kegotongroyongan dan mengatasi masalah kebangsaan.

“Tiga puluh hari program TMMD dilaksanakan 12 Juli hingga 10 Agustus 2023 di Damarwulan ini harus kita sukseskan,” katanya.

Peresmian dimulainya TMMD ditandai dengan penyerahan alat kerja dan pemukulan kentongan oleh Edy Sujatmiko.

Sekda Jepara bersama Dandim 0719/Jepara Mukhammad Husnur Rofiq didampingi Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan juga melakukan penandatanganan dokumen serah terima kegiatan, dari Pemkab Jepara ke Kodim 0719/Jepara.

Kegiatan yang akan dilakukan selama TMMD Damarwulan adalah pengecoran jalan rabat beton sepanjang 263 meter dengan lebar 3 meter di desa tersebut, bantuan dari APBD Provinsi Jawa Tengah.

Berikutnya pengecoran jalan rabat beton sepanjang 322 meter dengan lebar 3 meter dari APBD Kabupaten Jepara.

Kegiatan lainnya adalah penanganan empat unit rumah tidak layak huni (RTLH).

Upacara pembukaan TMMD ini juga diwarnai dengan penyerahan sejumlah bantuan kepada masyarakat, baik perorangan maupun lembaga.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts