Polres Jepara – Polda Jateng – Peduli terhadap perkembangan balita, Bhabinkamtibmas Polsek Bangsri Bripka Budi bersama Babinsa Serda Heri mendampingi kegiatan pemberian makanan tambahan (PMT) bagi anak-anak stunting.
PMT tersebut dilakukan di Balai Desa Srikandang, Kecamatan Bangsri, Kabupaten Jepara, Jumat (14/7/2023).
“Makanan yang diberikan berupa nasi, telur, sayur, bubur kacang hijau, buah pisang, dan susu, “ujar salah seorang ibu.
PMT dianggap penting untuk pemulihan gizi anak-anak stunting. Tujuannya juga mencegah bayi berat badan lahir rendah (BBLR).
“Kami selaku Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Srikandang berharap semoga dengan adanya PMT ini dapat membantu memulihkan anak yang termasuk kategori stunting, kemudian kembali tumbuh sehat dalam masa pertumbuhannya,” pungkas Bripka Budi.
(hms)