.Berita (News)

Penuh Ceria, Siswa TK Matholi’ul Huda Kunjungi Polsek Pecangaan Polres Jepara

Polres Jepara – Polda Jateng – Penuh suasana ceria dan gembira, siswa TK Matholi’ul Huda Desa Troso berkunjung ke Polsek Pecangaan, Polres Jepara, Rabu (13/9/2023).

Momen dimana polisi menjadi sahabat anak tersebut menggambarkan sebuah kedekatan jajaran Personel Polsek Pecangaan dengan anak-anak.

Personel Polsek Pecangaan dengan humanis mengenalkan tentang tugas Kepolisian dan mengenalkan rambu-rambu lalu lintas serta mengajak untuk selalu menanamkan kedisiplinan sejak usia dini kepada para murid TK Matholi’ul Huda yang didampingi para guru.

“Dengan penuh keceriaan, anak-anak diajarkan bagaimana tata cara penggunaan helm yang baik dan benar, serta mengenalkan rambu-rambu lalu lintas dengan gerakan yang mudah dipahami oleh para murid TK Matholi’ul Huda,” ungkap Kapolsek Pecangaan AKP Upoyo Udi Santoso.

“Mereka begitu bersemangat dan ceria saat berkunjung ke Mapolsek Pecangaan,” ujarnya.

Kegiatan semacam ini menurutnya menjadi wujud nyata kepedulian Polri terhadap anak-anak dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan sejak usia dini.

“Mereka akan melihat sosok polisi yang ramah dan humanis, bukan polisi yang menakutkan melainkan Polisi adalah sahabat mereka,” tandasnya.

“Selain itu, Personel Polsek Pecangaan juga berpesan kepada para guru pendamping untuk tetap menjaga keamanan wilayahnya dan untuk turut serta membantu Kepolisian dalam menciptakan situasi keamanan yang kondusif,” sambungnya.

“Sampaikan apabila ada informasi berkaitan dengan Kamtibmas kepada Polri dengan menghubungi layanan Kepolisian call center 110 Polres Jepara atau melalui pesan Chatbot Siraju WhatsApp 08112894040,” kata Kapolsek Pecangaan.

Lanjut, AKP Upoyo Udi Santoso menjelaskan, dimana Siraju sendiri merupakan hotline atau saluran siaga melalui nomor WhatsApp untuk melayani permintaan informasi kepolisian atau aduan permasalahan.

“Masyarakat tidak perlu jauh-jauh mendatangi kantor polisi jika ada permasalahan di wilayah mereka. Cukup pesan atau WA ke Chatbox Siraju, maka operator yang stand by 24 jam akan menjawab pertanyaan yang disampaikan,” pungkasnya.

(hms)

 

tbnewsjepara

Related Posts