Polres Jepara – Polda Jateng – Brigadir Febry Aji Kurniawan, seorang Bhabinkamtibmas yang bertugas di Polsek Kembang melaksanakan kunjungan sambang ke warga binaannya Desa Dudakawu, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara, Kamis (23/11/2023).
Dalam kunjungan ini, Brigadir Febry Aji Kurniawan memberikan imbauan terkait pentingnya pemilu damai dan mengingatkan warga agar tidak mudah terpancing oleh berita hoax terkait pemilu 2024.
Ia juga mengimbau agar perbedaan pilihan politik tidak menjadi penyebab perpecahan di masyarakat.
Dalam suasana yang penuh keakraban, Brigadir Febry berbicara dengan warga binaannya untuk memastikan bahwa mereka memahami pentingnya menjaga ketertiban dan damai selama periode pemilu. Ia juga menjelaskan dampak negatif yang dapat timbul apabila masyarakat terlibat dalam aksi-aksi konflik yang dapat merusak persatuan dan kerukunan.
Selain itu, Bhabinkamtibmas ini juga memberikan penekanan khusus terkait penyebaran berita hoax dan informasi palsu yang dapat memicu ketegangan di masyarakat.
Brigadir Febry mengingatkan warga agar selalu memeriksa keaslian informasi sebelum membagikannya, serta tidak mudah terpancing oleh isu-isu yang bertujuan untuk memecah belah.
“Kami ingin memastikan bahwa pemilu berjalan dengan damai dan aman, serta masyarakat dapat berpartisipasi tanpa takut atau terancam. Jangan biarkan perbedaan pilihan politik merusak persaudaraan kita,” ujar Bhabinkamtibmas Desa Dudakawu.
Kunjungan Bhabinkamtibmas ini merupakan salah satu langkah Polsek Kembang Polres Jepara dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terkait pemilu damai dan pentingnya menjaga persatuan di tengah perbedaan. Polsek Kembang Polres Jepara berkomitmen untuk terus mendekatkan diri pada masyarakat dan memberikan pelayanan terbaik dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.
(hms)