Polres Jepara – Polda Jateng – Bhabinkamtibmas Polsek Donorojo Bripka Budi melaksanakan kegiatan sambang ke warga binaan di Desa Blingoh, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Kamis (7/12/2023).
Dalam kunjungan tersebut, Bripka Budi menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga dengan tujuan menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.
Dalam kesempatan itu, warga diminta untuk selalu menjaga keamanan, ketertiban, dan keselamatan di lingkungan masing-masing. Pemahaman ini diharapkan dapat menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi seluruh warga Desa Blingoh.
Bhabinkamtibmas mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap kejahatan pencurian, khususnya Curanmor (Curas Motor) yang belakangan ini sering terjadi di wilayah Kabupaten Jepara. Imbauan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kriminal dan menjaga keamanan harta benda masyarakat.
Dalam persiapan menjelang Pemilu 2024, Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban. Warga diingatkan agar tetap menjaga sikap demokratis, menghormati perbedaan pandangan dan pilihan politik, sehingga proses pemilu dapat berjalan dengan lancar, aman, dan demokratis.
Bripka Budi berharap bahwa dengan adanya kegiatan sambang dan penyebaran pesan Kamtibmas seperti ini, masyarakat dapat lebih aware terhadap keamanan dan bersama-sama menciptakan lingkungan yang kondusif.
Sinergi antara Bhabinkamtibmas dan warga diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman di Desa Blingoh.
(hms)