Polres Jepara – Polda Jateng – Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menghadapi Tahun Pemilihan Umum 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Pecangaan Briptu Aji melakukan sambang ke masyarakat Pecangaan Wetan, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara, Kamis (7/12/2023).
Kegiatan sambang ini bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, memberikan sosialisasi terkait pentingnya menjaga kamtibmas selama periode menuju Pemilu, serta menghindari penyebaran berita palsu atau hoax yang dapat memicu konflik sosial.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Pecangan AKP Upoyo Udi Santoso mengatakan, “Sambang yang kami lakukan merupakan upaya kami untuk lebih memahami dan merespons kebutuhan masyarakat serta memberikan informasi yang benar terkait situasi kamtibmas, khususnya dalam menghadapi momen penting seperti Tahun Pemilu mendatang. Kami juga memberikan peringatan akan bahaya penyebaran berita hoax yang bisa mengganggu kedamaian masyarakat,” ujarnya.
Selain itu, petugas juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang cara mengenali dan memverifikasi kebenaran informasi sebelum menyebarkannya, guna mengurangi dampak negatif dari berita palsu yang sering kali menimbulkan kekacauan di masyarakat.
Upaya Polsek Pecangaan dalam melakukan sambang ini diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan dan kesadaran masyarakat dalam menyikapi berita yang tersebar di media sosial, serta menjaga kondusifitas dan kedamaian jelang pelaksanaan Pemilu 2024.
Informasi lebih lanjut seputar upaya menjaga kamtibmas dapat diperoleh dengan menghubungi Polsek di wilayah setempat.
“Apalagi saat ini, Polres Jepara telah meluncurkan hotline call center 110 atau saluran siaga melalui nomor WhatsApp dengan julukan Siraju atau Polisi Jepara Juara. Layanan itu untuk melayani permintaan informasi kepolisian atau aduan permasalahan melalui pesan Chatbot Siraju pada aplikasi WhatsApp di nomor 08112894040 yang aktif 24 jam,” tutupnya.
(hms)