Polres Jepara – Polda Jateng – Sebentar lagi Pemilu tahun 2024 akan digelar dan saat ini berbagai tahap pun telah dilaksanakan. Oleh karena itu, sambang warga merupakan salah satu langkah yang dilaksanakan pihak Kepolisian dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang tetap kondusif.
“Selaku pemangku hukum di Polres Jepara, Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan memerintahkan agar seluruh Bhabinkamtibmas dan Polisi RW Polsek jajaran untuk optimalkan kegiatan sambang warga demi menyuarakan imbauan kamtibmas sebagai salah satu langkah dalam menciptakan situasi kamtibmas yang tetap kondusif,” ujar Kasubsipenmas Sihumas Polres Jepara Ipda Puji Sri Utami saat ditemui di Mapolres Jepara, Selasa (16/1/2024).
Hal ini ditindaklanjuti Bhabinkamtibmas Desa Gedangan Polsek Welahan Briptu Zendy Irawan Widjiyono yang menyambangi warganya di Terminal area Desa Gedangan.
“Sambang ini sebagai bentuk silaturahmi kepada warga serta memperkuat tali kekeluargaan. Selain itu, Bhabinkamtibmas terus menyuarakan himbauan kamtibmas, terutama dalam menyambut pesta demokrasi Pemilu tahun 2024 mendatang, warga diingatkan untuk tetap menjaga situasi kamtibmas tetap terjaga dengan baik sebelum dan sesudah Pemilu,” pungkas Ipda Puji.
(hms)