.Berita (News)

Polres Jepara Gelar Binrohtal Bentuk Karakter Personil

Polres Jepara – Polda Jateng – Kepolisian Resor (Polres) Jepara melaksanakan kegiatan kerohanian guna membentuk karakter anggota Polri khususnya personel Polres Jepara yang religius dan berkepribadian baik, Kamis (18/1/2024) pagi.

Dalam sambutannya, Kabag SDM Polres Jepara Kompol Karman mengatakan, bahwa kegiatan Binrohtal ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap Minggu.

“Kegiatan kerohanian ini dibagi berdasarkan agama masing-masing serta untuk pelaksanaannya bagi yang beragama Islam bertempat di Masjid Jami’ Kholilurrohman Polres Jepara,” ujar Kompol Karman mewakili Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.

Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini setiap Minggunya, dapat membangun pondasi dalam diri setiap personel Polres Jepara dalam pelaksanaan tugas sebagai anggota Polri mengingat tugas anggota Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

“Kegiatan kerohanian rutin dilaksanakan setiap hari Kamis setelah apel pagi dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, sehingga diharapkan anggota dalam menjalankan tugas di lapangan dapat dilakukan dengan cara-cara yang humanis dan beretika serta menjadi contoh yang baik buat masyarakat,” jelasnya.

Dalam kegiatan rutin setiap hari Kamis tersebut, rangkaian pelaksanaan kegiatan kerohanian bagi yang beragama Islam diawali dengan pembacaan Asmaul Husna dan dilanjutkan dengan ceramah keagamaan.

“Kegiatan ini yang setiap minggu sekali dilakukan bertujuan untuk semakin menjadikan para personil Polri untuk selalu bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga kehidupan pribadi personel baik dinas di lapangan dan di lingkungan masyarakat juga menjadi lebih baik,” pungkasnya.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts