.Berita (News)

Bhabinkamtibmas Polsek Kembang Aktif Sosialisasikan Pilkada Damai di Desa Binaannya

Jepara – Polres Jepara | Kepolisian Resor (Polres) Jepara, Polda Jawa Tengah, mengerahkan personel Bhabinkamtibmas untuk aktif menyosialisasikan Pilkada Damai kepada masyarakat, terutama menjelang Pilkada serentak 2024 yang saat ini telah memasuki tahap kampanye dan akan diakhiri dengan pemungutan suara pada November mendatang.

Salah satu personel yang aktif dalam kegiatan ini adalah Bhabinkamtibmas Polsek Kembang Bripka Sigit Jauhan Adhinugroho yang bertugas di Desa Tubanan, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara, pada hari Rabu (9/10/2024).

Dalam sambangnya, Bripka Sigit memberikan pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Menurutnya, menjaga silaturahmi dengan masyarakat sudah menjadi kewajiban, khususnya dalam menciptakan situasi aman selama masa Pilkada.

“Kami turun langsung ke warga untuk menyampaikan imbauan, mendengarkan keluhan, dan membantu kegiatan masyarakat. Ini cara mendekatkan diri agar Polisi lebih dicintai,” ujarnya.

“Dalam masa Pilkada ini, kami aktif menyampaikan pesan Kamtibmas terkait Pilkada Damai, baik melalui sambang maupun khutbah di masjid,” tambahnya.

Selain itu, Bripka Sigit mengajak warga untuk menjaga kerukunan meskipun berbeda pilihan politik, serta tidak terprovokasi oleh berita hoaks.

Kapolsek Kembang Iptu Heru Setyawan menjelaskan, bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya cooling system yang dilakukan jajarannya untuk menciptakan suasana aman dan kondusif selama Pilkada.

“Anggota Bhabinkamtibmas harus aktif menemui warga binaan untuk menyampaikan pesan Pilkada Damai dan imbauan Kamtibmas,” tutupnya.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts