Jepara – Polres Jepara | Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polsek Kembang terus aktif menggaungkan pesan damai kepada masyarakat. Melalui pendekatan langsung, jajaran Polsek Kembang Polres Jepara ini menggelar kampanye Pilkada Damai 2024 dengan sistem door to door atau dari pintu ke pintu di Kecamatan Kembang.
Langkah ini diinisiasi untuk memastikan setiap warga tidak hanya memahami pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban jelang pesta demokrasi, tetapi juga agar mereka merasa di dengar dan terlibat dalam proses yang aman dan damai, Jumat (18/10/2024).
Kapolsek Kembang Iptu Heru S mengatakan, bahwa upaya door to door ini bertujuan untuk membangun kedekatan dengan masyarakat serta memastikan setiap warga mendapatkan informasi yang benar terkait pelaksanaan Pilkada.
“Melalui pendekatan dari pintu ke pintu, kami berupaya menyampaikan pesan Pilkada damai secara langsung dan interaktif kepada masyarakat. Ini cara efektif agar mereka merasa terlibat dan mengerti pentingnya menjaga persatuan serta turut menciptakan situasi yang kondusif,” ujar Kapolsek Kembang.
Tak hanya memberikan informasi, petugas juga mengajak warga untuk bersama-sama menjaga stabilitas keamanan lingkungan sekitar. Dengan semangat kebersamaan, Polsek Kembang berharap setiap individu di Kecamatan Kembang bisa menjadi pelopor kedamaian, terutama dalam masa-masa penting seperti Pilkada.
Melalui kampanye ini, aparat juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan di tengah masyarakat agar saat hari pemungutan suara tiba, warga dapat berpartisipasi secara maksimal. Selain itu, Polsek Kembang menegaskan komitmennya untuk selalu siap mengawal Pilkada dengan prinsip netralitas dan profesionalisme.
Kampanye pilkada damai 2024 di Kecamatan Kembang ini diharapkan mampu menciptakan atmosfer yang aman, sejuk, dan damai menjelang hari pencoblosan, serta menguatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya Pilkada sebagai bagian dari demokrasi yang sehat dan berkeadilan.
Kapolsek kembali menekankan pendekatan personal yang dilakukan Polsek Kembang dalam menyampaikan pesan damai, sehingga terasa lebih dekat dan relevan dengan masyarakat.
(hms)