.Berita (News)Bagian OperasiPolsek Nalumsari

Polsek Nalumsari Polres Jepara Hadiri Upacara Pelantikan Perangkat Desa Blimbingrejo

Tribratanewsjepara.com – Senin (8-5-2017) pagi di Balai Desa Blimbingrejo Kecamatan Nalumsari telah berlangsung Upacara pengucapan sumpah/janji dan pelantikan perangkat Desa Blimbingrejo.
Acara tersebut dihadiri unsur Muspika Nalumsari seperti Kapolsek Nalumsari diwakilkan Kasium, Danramil dan Camat Nalumsari. Selain itu, para Saksi, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat. Upacara Pengucapan Sumpah / Janji dan Pelantikan Perangkat Desa oleh Petinggi Blimbingrejo.
Setelah selesai Upacara, dalam sambutannya Petinggi berpesan agar setelah dilantik untuk bekerja yang maksimal dan profesional demi kemajuan Desa Blimbingrejo sesuai dengan jabatan dan tanggung jawabnya.
Kapolsek Nalumsari AKP I Made Surawan melalui Kasium Aiptu Bambang Wijayatmo, juga berpesan agar perangkat desa yang baru saja dilantik untuk menyesuaikan pekerjaan yang sudah menjadi tanggung jawabnya dan tak lupa, Kapolsek memberikan pesan-pesan Kamtibmas serta mengajak dan mengingatkan agar tidak menyalahgunakan kewenangannya sebagai perangkat desa dan selalu taat dan patuh hukum.
Selain itu, juga mengingatkan kepada seluruh peserta dan tamu undangan yang hadir dalam acara tersebut untuk tidak mudah percaya berita bohong atau istilah kerennya “HOAK” tentang berita yang sifatnya untuk memecah belah keutuhan NKRI. (AS)
tbnewsjepara

Related Posts