Tribratanewsjepara.com – Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Jepara menggelar rapat koordinasi persiapan penyerahan dukungan calon perorangan pada Pilbup Jepara tahun 2017, Selasa (02-08-2016) pagi. Rapat koordinasi dilaksanakan di ruang aula KPUD Jepara yang dipimpin oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Jepara Muhammad haidar Fitri SH.
Wakil Kepala Kepolisian Resor Jepara Kompol Juara Sialalhi SIK MH menjelaskan rapat koordinasi membahas terkait dengan persiapan penyerahan dukungan calon perorangan pada pemilihan Bupati Tahun 2017 dihadiri oleh beberapa pemangku kepentingan diantaranya dari KPUD Kabupaten Jepara, Polres Jepara, Kodim 0719 Jepara, Satpol PP Kabupaten Jepara, Kabah Tata Pemerintahan Kabupaten Jepara, Disdukcapil Jepara dan Ketua Panwas Kabupaten Jepara.
“Polres Jepara siap mengamankan proses pendaftaran calon perorangan dan akan menyiapkan personil untuk pengamanan di kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Jepara,” ucap Waka Polres Jepara dalam sambutannya. (AS)