.Berita (News)

Kapolres Jepara Pantau Langsung Jalannya Pilkades Serentak

Tribratanewsjateng.polri.go.id, Jepara -Mengantisipasi segala bentuk kerawanan dalam pelaksanaan Pemilihan Petinggi desa atau Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak, Polres Jepara meningkatkan kesiap siagaannya.

Bahkan, Kapolres Jepara, AKBP Arif Budiman, SIK., MH dengan jajaran Forkopimda Kabupaten Jepara memantau langsung jalannya pelaksanaan pilpet serentak di 136 desa di Kabupaten Jepara, Kamis (17/10/2019).

Pihaknya berharap Pilpet dapat berlangsung aman, tertib, dan lancar. “Semua pasukan kita terjunkan di seluruh TPS di desa penyelenggara Pilpet. Mereka di lokasi sampai selesai, sampai penentuan pemenang. Apabila situasi kamtibmas aman baru bisa kembali”, tegas Kapolres.

Untuk memantau proses pemungutan suara, Pemkab Jepara membentuk dua tim pemantau yang masing-masing ke wilayah selatan dan utara.

(hms)

tbnewsjepara

Related Posts